Sabtu, 13 Oktober 2018

Tugas 1. Pengantar Bisnis Informatika


1. Buatlah tulisan yang membahas tentang Definisi umum : Bisnis, TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) dan Bisnis informatika.

Pengertian Bisnis
Dalam ilmu ekonomi, bisnis adalah suatu organisasi yang menjual barang atau jasa kepada konsumen atau bisnis lainnya, untuk mendapatkan laba. Secara historis kata bisnis dari bahasaInggris business, dari kata dasar busy yang berarti "sibuk" dalam konteks individu, komunitas, ataupun masyarakat. Dalam artian, sibuk mengerjakan aktivitas dan pekerjaan yang mendatangkan keuntungan.

Pengertian TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi)
Teknologi informasi dan komunikasi (TIK) memuat semua teknologi yang berhubungan dengan penanganan informasi. Penanganan ini meliputi pengambilan, pengumpulan, pengolahan, penyimpanan, penyebaran, dan penyajian informasi. Jadi, TIK adalah teknologi yang berhubungan dengan pengambilan, pengumpulan, pengolahan, penyimpanan, penyebaran, dan penyajian informasi.
Ditinjau dari susunan katanya, teknologi informasi dan komunikasi tersusun dari 3 (tiga) kata yang masing-masing memiliki arti sendiri. Kata pertama, teknologi, berarti pengembangan dan aplikasi dari alat, mesin, material dan proses yang menolong manusia menyelesaikan masalahnya. Istilah teknologi sering menggambarkan penemuan alat-alat baru yang menggunakan prinsip dan proses penemuan saintifik.
Kata kedua dan ketiga, yakni informasi dan komunikasi, erat kaitannya dengan data. Informasi berarti hasil pemrosesan, manipulasi dan pengorganisasian sekelompok data yang memberi nilai pengetahuan (knowledge) bagi penggunanya. Komunikasi adalah suatu proses penyampaian informasi (pesan, ide, gagasan) dari satu pihak kepada pihak lain agar terjadi hubungan saling mempengaruhi di antara keduanya.
Jadi dapat di sumpulkan bahwa teknologi informasi dan komunikasi adalah hasil rekayasa manusia terhadap proses penyampaian informasi dan proses penyampaian pesan (ide, gagasan) dari satu pihak kepada pihak lain sehingga lebih cepat, lebih luas sebarannya, dan lebih lama penyimpanannya. 



Pengertian Bisnis Informatika
          Bisnis dan informatika memiliki dua arti yang saling berbeda. Dalam pengertian yang sederhana bisnis informatika memiliki pengertian suatu kegiatan yang dilakukan individu atau sekelompok orang yang memiliki nilai (value) dengan tujuan mendapatkan keuntungan (profit) yang dilakukan dengan bantuan teknologi informasi. Bisnis informatika berkembang dengan pesat akhir - akhir ini seiring dengan berkembang pesatnya pula teknologi informasi karena bisnis informatika muncul karena adanya peluang yang terdapat di dalam suatu teknologi informasi. Yang dimaksud teknologi informasi disini mencakup semua hal yang berkaitan dengan teknologi informasi, seperti internet.
Itulah pengertian dari bisnis infromatika setelah kita mengetahui apa itu bisnis infromatika hal yang perlu kita garis bawahi dari pengertian di atas adalah bahwa suatu kegiataan yang memiliki nilai dengan tujuan mendapatkan keuntungan dan dilakukan dengan bantuan teknologi informatika memiliki kaitan dengan bisnis informatika, apapun bidangnya selama kita melakukan dengan bantuan teknologi itu termasuk ke dalam bisnis informatika.
Contohnya adalah segala kegiataan transaksi jual beli online saat ini. Transaksi seperti ini sangat memudahkan para penjual ataupun pembeli tanpa ada batasan jarak dan waktu cukup dengan modal computer, tablet ataupun smartphone penjual dan pembeli dapat melakukan proses transaksi dimanapun dan kapanpun.
Transaksi seperti ini sangat erat kaitannya dengan bisnis informatika. Dalam hakikatnya peranan teknologi informatika banyak mencakup beberapa bidang salah satunya pada bidang bisnis. Pada bidang ini biasanya peranan teknologi informasi akan sangat penting untuk kegiatan transaksi baik rutin, periodik, maupun insidental dan menyediakan banyak informasi dengan cepat dan tepat.

2.  Jenis bisnis informatika software developers
            Salah satu jenis bisnis informatika yang saya pilih yaitu PT. Spasi Indonesia yang merupakan salah satu perusahaan software developers terkemuka di Indonesia. PT. Spasi Indonesia memberikan solusi perangkat lunak (software) kepada perusahaan atau instansi untuk membantu permasalahan yang dihadapi perusahaan dengan menggunakan standar industry, kebutuhan, dan teknologi terbaru.
            Produk atau software yang dihasilkan oleh PT. Spasi Indonesia yaitu : Pertama, Phiro. Phiro ini merupakan software yang memberikan solusi tentang Human Resources (HR) yanag mengintegrasikan semua prose HR utama dan mengelola lifecycle seluruh tenaga kerja perusahaan atau organisasi. Kedua, Edise. Edise ini merupakan software yang memberikan solusi handal dan aman untuk distribusi data dan konsolidai untuk mendukung pertumbuhan bisnis dan mengurangi kompleksitas teknologi informasi. Ketiga, Moklaar. Moklaar adalah sebuah software yang merupakan inovasi terdepan dalam membantu bank memanajemen seluruh armada ATM. Keempat, Lexidoc. Lexidoc merupakan software yang menyediakan fitur manajemen dokumen, terintegrasi dengan sistem informasi saat ini dan dapat dimodifikasi untuk mengantisipasi perkembangan proses bisnis dalam melakukan system kearsipan. System penjualan produk yang dilakukan oleh PT. Spasi Indonesia yaitu : Pertama, dengan menggunakan website dimana dalam website tersebut tersedia informasi secara ringkas dan jelas tentang produk mereka. Kedua, mereka membuat sebuah video yang menggambarkan bagaimana masalah perusahaan bisa teratasi dengan menggunakan produk mereka. Ketiga, mereka juga membuat sebuah brosur online yang memberikan penjelasan tentang produk mereka lebih secara detail dari video yang saya maksud pada cara penjualan kedua. Keempat, jika klien mulai tertarik melalui ketiga cara diatas maka klien bisa meminta kepada PT. Spasi Indonesia untuk melakukan demo tentang produk mereka. Kemudian setelah klien setuju untuk menggunakan produk PT. Spasi Indonesia maka baru dilakukan pemasangan softwarenya.
            Berdasarkan hasil penelusuran saya dari website PT. Spasi Indonesia mengenai produk mereka dan fitur produknya, saya melihat keunggulan produk perusahan tersebut yaitu : Pertama, dengan menggunakan software Phiro bisa membantu tugas bagian HRD dalam mengatur administrasi personalia pegawai, perekrutan pegawai, perencanaan SDM, pelatihan untuk meningkatkan kinerja karyawan, memanajemen peningkatan karir para karyawan, dan, mengatur struktur organisasi perusahaan seperti hubungan dengan badan usaha lain, lokasi, posisi, dan lain-lain. Kedua, dengan menggunakan software Edise bisa membuat proses transfer data secara real time, parallel dan bisa diatur secara fleksibel, jika dalam proses transfer data terjadi ganggu bahkan terputus proses datanya  maka data tersebut tidak perlu dikirim ulang secara keseluruhan karena didukung proses resume, metode kompresi, pemrosesan parallel, selain itu dapat melakukan pertukaran berbagai jenis sumber data seperti oracle database, Microsoft sql server, Firebird, dan lain-lain. Ketiga, dengan menggunakan software Moklaar bisa membantu bank sebagai alat manajemen remote terhadap perangkat lunak ATM, menggunakan teknologi dan bandwith yang lebih cepat daripada metode system copy operasi, membantu bank untuk menghindari kerugian yang tidak perlu karena terjadinya downtime ATM selain itu juga bisa membantu penghematan biaya operasional untuk memantau ketersediaan seluruh armada ATM dan memberikan pemberitahuan otomatis jika terjadi insiden sehinga bisa cepat ditangani. Keempat, dengan menggunakan software Lexindoc bisa membantu perusahaan meningkatkan akses  informasi sehingga bisa memberikan respon yang lebih cepat untuk peluang mendapatkan pelanggan baru, meningkatkan keuntungan,mengurangi biaya operasional bisnis, menyederhanakan infrastruktur TI, melindungi informasi tentang data pelanggan, memperkuat pengendalian operasional. Kelima, produk-produk PT. Spasi Indonesia ini sudah banyak digunakan oleh instansi pemerintahan baik daerah maupun pusat, bank-bank ternama, serta perusahaan-perusahaan besar, dan juga melakukan kerja sama dengan perusahaan besar skala internasional dalam mendukung software mereka seperti Digital Globe, IBM, dan lain-lain. Untuk kekurangan dari produk PT. Spasi Indonesia sejauh saya telusuri dan saya baca mengenai informasi produknya belum ditemukan kekurangannya.
3. Contoh perusahaan yang bergerak di bidang bisnis informatika


a. Seputar indosat ooredoo    
Indosat Ooredoo (lengkapnya PT Indosat Tbk., sebelumnya bernama Indosat) adalah salah satu perusahaan penyedia jasa telekomunikasi dan jaringan telekomunikasi di Indonesia. Perusahaan ini menawarkan saluran komunikasi untuk pengguna telepon genggam dengan pilihan pra bayar maupun pascabayar dengan merek jual Matrix Ooredoo, Mentari Ooredoo dan IM3 Ooredo,jasa lainnya yang disediakan adalah saluran komunikasi via suara untuk telepon tetap (fixed) termasuk sambungan langsung internasional IDD (International Direct Dialing). Indosat Ooredoo juga menyediakan layanan multimedia, internet dan komunikasi data (MIDI= Multimedia, Internet & Data Communication Services).
Pada tahun 2011 Indosat Ooredoo menguasai 21% pangsa pasar. Pada tahun 2013, Indosat Ooredoo memiliki 58,5 juta pelanggan untuk telefon genggam. Pada tahun 2015 Indosat Ooredoo mengalami kenaikan jumlah pelanggan sebesar 68,5 juta pelanggan dengan presentasi naik 24,7%, dibandingkan periode tahun 2014 sebesar 54,9 juta pengguna.
Pada bulan Februari 2013 perusahaan telekomunikasi Qatar yang sebelumnya bernama Qtel dan menguasai 65 persen saham Indosat berubah nama menjadi Ooredoo dan berencana mengganti seluruh perusahaan miliknya atau di bawah kendalinya yang berada di Timur Tengah, Afrika dan Asia Tenggara dengan nama Ooredoo pada tahun 2013 atau 2014. Dua tahun kemudian, pada tanggal 19 November 2015 Indosat akhirnya mengubah identitas dan logonya dengan nama Indosat Ooredoo.
b. Area bisnis yang dijalankan indosat Ooredoo
Saat ini Jaringan Baru Indosat telah siap di 23 kota di seluruh Indonesia, yang akan memberikan pelanggan pengalaman terbaik dalam menikmati layanan data/internet Indosat yang cepat dan stabil.
c. Karyawan yang dimiliki indosat Ooredoo
Adapun jumlah pekerja tetap (PKWTT) Indosat sekitar 3.400 orang dan pegawai kontrak (PKWT) sebanyak 7.000 orang.

d. Pendapatan yang di dapat per tahun
Jakarta, 29 Maret 2018 - PT Indosat Tbk (Indosat Ooredoo) berhasil membukukan pertumbuhan kuat dan positif selama tahun 2017, memantapkan posisinya sebagai operator telekomunikasi kedua terbesar di Indonesia. Selama tiga tahun berturut-turut Indosat Ooredoo telah berhasil membukukan pertumbuhan positif yang menggembirakan, dimana tahun ini berhasil mencatatkan pertumbuhan laba bersih sebesar Rp1,1 triliun atau naik sebesar 2,8%.

Melanjutkan pertumbuhan pendapatan yang baik di tahun 2016, di tahun 2017 Indosat Ooredoo menunjukan pertumbuhan pendapatan yang semakin sehat dan stabil sebesar 2,5% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Perusahaan telah mengantisipasi kenaikan ini sesuai dengan pertumbuhan Industri dan performa perusahaan yang sangat baik sejak tahun 2016. Pada tahun ini, perusahaan juga membukukan pendapatan konsolidasian perusahaan sebesar Rp29,9 triliun, utamanya didukung oleh pertumbuhan pendapatan segmen B2B atau MIDI hampir 10% dan seluler sebesar 1,7%. Hal ini menunjukan konsistensi perusahaan yang fokus pada strateginya dan keberhasilan menjalankan program transformasi operasional dan organisasi selama 2017.

Pendapatan dari layanan data seluler juga tumbuh pesat sebesar 40,2% dibanding tahun sebelumnya menjadi Rp14,5 triliun, yang berasal dari pertumbuhan pengguna smartphone yang pada akhir tahun 2017 Indosat Ooredoo memiliki 73 juta pengguna smartphone. Kontribusi pendapatan data seluler pada tahun 2017 mencapai sekitar 60% terhadap total pendapatan seluler.
e. Lama indosat Ooredoo berdiri
Indosat didirikan pada tahun 1967 sebagai Perusahaan Modal Asing, dan memulai operasinya pada tahun 1969.Pada tahun 1980 Indosat menjadi Badan Usaha Milik Negara yang seluruh sahamnya dimiliki oleh Pemerintah Indonesia.Hingga sekarang, Indosat menyediakan layanan seluler, telekomunikasi internasional dan layanan satelit bagi penyelenggara layanan broadcasting. Jadi hingga tahun 2018 sekarang indosat telah berdiri selama 51 tahun.

Daftar Pustaka
https://id.wikipedia.org/wiki/Indosat_Ooredoo
https://indosatooredoo.com/id/about-indosat/corporate-profile/press-release/pencapaian-akhir-tahun-2017-indosat-ooredoo
http://asal-usul-motivasi.blogspot.com/2011/05/asal-usul-sejarah-indosat.html
https://id.wikipedia.org/wiki/Bisnis
http://www.zonasiswa.com/2014/10/pengertian-teknologi-informasi-dan.html
https://ekonomi.kompas.com/read/2017/10/02/073000326/industri-telekomunikasi-dilanda-phk



Tidak ada komentar:

Posting Komentar